Cara Termudah Daftar Google AdSense 99% Diterima

BibitSaputra.com – Nama Google AdSense (sering disingkat ‘GA’) sekarang mulai santer diperbincangkan banyak pihak. Dulu, lima tahunan yang lalu Google AdSense masih sangat asing di telinga publik, dan hanya blogger-blogger kawakan yang mengenalnya.

Berbeda dengan jaman sekarang, di awal 2015 perusahaan periklanan milik Google yang bersistem Pay Per Click (PPC) ini benar-benar menjadi primadona. Mulai dari anak sekolahan, mahasiswa, pegawai kantoran sampai para pengangguran berlomba-lomba ikut mencoba bergabung dengan Google AdSense.

Seperti diketahui, semenjak ada seorang internet marketer yang “pamer” gepokan uang yang dikatakannya bersumber dari Google itu, masyarakat mulai ‘mengakui’ bisnis online di dunia nyata. Dengan begitu, banyak sekali para blogger awam yang baru saja kenal dengan dunia IM ingin berkecimpung langsung dan mencoba peruntungan bersama raksasa mesin pencari itu.

Nah, menjawab pertanyaan banyak orang mengenai cara registrasi atau bergabung di Google AdSense agar bisa pasang iklan dan mendapatkan uang dollar, saya akan mencoba memberikan tips paling mudah mendaftar Google AdSense yang prosentase diterimanya sampai angka 99.

Cara Daftar Google AdSense Paling Mudah

Tips Ajukan Permohonan Google AdSense YouTube Approved

Salah satu jalan cepat dan mudah mendapatkan akun Google AdSense adalah menggunakan mitra Google. Setidaknya ada 2 (dua) mitra Google yang terkenal, yaitu Blogger.com atau blogspot, dan YouTube. Kali ini saya ambil cara termudah, yakni memakai mitra YouTube.com.

Tahukah anda bahwa anda bisa memiliki Google AdSense account aktif hanya dengan mendaftarkan saluran video YouTube anda?

Benar sekali. Sekarang setiap pemiliki video di Youtube bisa mendaftarkan diri ke AdSense dengan langkah yang begitu sederhana. Namun sebelumnya anda harus benar-benar mempersiapkan konten yang akan didaftarkan. Secara singkat konten yang harus ada adalah:

  • Saluran Youtube: artinya anda harus punya akun Google (email gmail, dan akun Youtube)
  • Video original milik anda, sedikitnya dua video yang telah terunggah dan aktif.

Jika syarat di atas sudah terpenuhi, silakan langsung tancap gas ke langkah demi langkahnya. Bagi anda yang belum memilikinya, silakan baca: Cara Membuat Saluran YouTube Baru.

Langkah-langkah mendaftar AdSense for Youtube:

  1. Masuk ke situs www.youtube.com dan sign in dengan akun Google anda.
  2. Klik foto profil kecil (avatar) akun Google anda di bagian kanan-atas.
  3. Klik ikon roda gigi (gear) untuk membuka “Setelan YouTube“.
  4. Gulung layar ke bawah, klik “Lihat fitur tambahan“.
  5. Pastikan akun YouTube anda telah mendapat predikat ‘reputasi baik‘. Klik tombol “Aktifkan” di sebelah ‘Monetisasi‘.
  6. Di bawah ‘Monetisasi‘ di halaman selanjutnya, klik tombol “Aktifkan Akun Saya“.
  7. Centang semua persyaratan layanan yang muncul, klik “Saya setuju“.
  8. Centang lagi kotak yang diminta, untuk langsung mengaktifkan status monetisasi pada semua video yang sudah di-upload sebelumnya. Klik tombol “Monetisasi“.
  9. Langkah aktivasi monetisasi saluran YouTube telah berhasil.
  10. Selanjutnya, pilih menu “Saluran” di bilah sisi sebelah kiri.
  11. Pada bagian ‘Monetisasi‘ pilih “Lihat setelan monetisasi“.
  12. Pada ‘Pedoman dan Informasi‘ pilih “Bagaimana saya akan dibayar?“.
  13. Klik link “mengaitkan akun AdSense“.
  14. Anda akan dialihkan ke halaman AdSense, klik “Berikutnya“.
  15. Kemudian pilih akun Google anda, pastikan belum pernah didaftarkan sebelumnya atau tidak ada AdSense aktif di akun tersebut.
  16. Setelah masuk, pilih Bahasa untuk konten video anda.
  17. Isi data yang diminta. Untuk ‘Jenis Akun‘ pilih sesuai kondisi anda, yakni Perorangan atau Perusahaan.
  18. Isi biodata dan alamat anda sesuai kartu identitas dengan benar.
  19. Setelah beres, klik “Kirim Permohonan Saya“.
  20. Selesai.

Proses pengaktifan monetisasi YouTube channel dan registrasi atau mendaftarkan diri ke Google AdSense telah selesai. Anda diminta untuk menunggu beberapa saat selama pihak AdSense meninjau permohonan anda. Pengalaman saya, hanya butuh beberapa jam saja akun AdSense sudah aktif di saluran Youtube saya.

Untuk lebih jelasnya, anda bisa melihat video proses pendaftaran ke Google AdSense di bawah ini:

Apabila akun GA anda sudah 100% aktif atau dikenal dengan istilah ‘full approved‘, anda sudah bisa mulai mengais pundi-pundi dolar melalui video YouTube milik anda. Status akun AdSense milik anda saat ini adalah ‘Hosted Account‘, artinya penayangan iklan hanya diijinkan pada mitra Google AdSense, yang di sini yaitu YouTube.

Untuk mengubah akun GA dari host menjadi non hosted, anda bisa membaca referensinya di halaman Cara Upgrade Status Google AdSense dari Hosted menjadi Non-host yang sudah saya tulis sebelumnya. Semoga bermanfaat.